fungsi inkubator shaker

Jenis dan Fungsi Inkubator Shaker yang Umum Digunakan

Mesin shaker merupakan alat yang sangat penting bagi sebuah laboratorium. Mesin shaker merupakan alat yang memiliki kegunaan untuk melakukan proses homogenisasi pada cairan. Mesin shaker mampu melakukan proses homogenisasi yaitu proses membuat zat menjadi seragam partikelnya. Jika tidak memilikinya IBS menjual alat alat laboratiorium karena IBS merupakan distributor alat laboratorium

Penggunaan shaker merupakan homogenizer yang umum digunakan di industri yang membutuhkan alat untuk mempercepat pengolahan produk seperti pada industri makanan dan minuman. Alat ini memanfaatkan getaran pada mesin agar partikel larutan menjadi seragam dengan gerakan satu arah.

Beberapa Jenis Mesin Shaker Laboratorium

Mesin shaker di laboratorium memiliki beberapa jenis dengan bentuk dan fungsi yang berbeda-beda. Getaran yang dihasilkan oleh satu jenis mesin shaker berbeda-beda sesuai jenisnya. Mari simak perbedaan jenis mesin shaker berikut ini.

Platform Shaker

Platform shaker merupakan mesin shaker di laboratorium yang berupa baki rata di atas mesin dengan gerakan horizontal atau linear. Untuk mencampurkan cairan, Anda bisa menggunakan hampir semua jenis wadah karena permukaan yang rata seperti wadah beaker glass atau gelas piala, labu Erlenmeyer, atau gelas kimia lainnya.

Vortex Shaker

Mesin Vortex shaker merupakan mesin untuk mengocok dan mencampur cairan dalam tabung atau botol kimia. Penggunaan mesin Vortex shaker adalah dengan meletakkan tabung atau botol kimia di tempat putaran shaker. Mesin akan bergetar untuk mengaduk cairan sehingga cairan tercampur rata.

Inkubator Shaker

Mesin inkubator shaker beroperasi dengan penggerakan sebuah plat atau attachment dengan gerakan berputar atau orbital untuk mengocok sampel yang ada di atasnya. Suhu, jangka waktu, dan kecepatan putaran bisa diatur sesuai dengan kebutuhan untuk hasil yang ingin didapatkan.

Fungsi inkubator shaker digunakan untuk analisis mikroba, biomolekuler, dan pengembangbiakan atau kultivasi mikroorganisme berkat adanya fungsi shaker thermal. Pengembangbiakkan sel juga bisa dilakukan berkat adanya pengaturan suhu dan oksigen yang relatif stabil.

Fungsi Inkubator Shaker

Mesin inkubator shaker merupakan mesin yang berfungsi untuk pengocokan bahan kimia agar terjadi homogenisasi dengan suhu dan putaran dengan kecepatan yang konstan. Mesin inkubator shaker, dalam industri biokimia, biasanya digunakan untuk inkubasi mikroba berupa bakteri dan sebagainya dalam cairan.

SOP Penggunaan Inkubator Shaker yang Tepat

Mesin inkubator shaker haruslah digunakan dengan cara yang tepat agar mesin inkubator shaker tidak cepat rusak. Anda wajib menyambungkan mesin ke sumber listrik setelah mesin inkubator shaker telah dipasang sesuai dengan petunjuk penggunaan alat. Lalu, carilah tombol ON pada mesin.

Untuk menggunakan mesin inkubator shaker, Anda perlu meletakkan labu erlenmeyer di antara dua holder atau batang penahan dan labu harus dijepit rapat. Lalu, Anda bisa mengatur setting waktu (TIME), suhu (TEMPERATURE), dan kecepatan (RPM) yang dibutuhkan untuk memproses homogenisasi cairan. Anda bisa memencet tombol + dan tombol – untuk menambah dan mengurangi setelan getaran. Jangan lupa untuk tekan tombol mulai (START) untuk memulai proses.

Dalam menggunakan mesin inkubator shaker, Anda bisa menggunakan botol UC atau Vial sebagai tempat sampel selain labu Erlenmeyer. Sesuaikan wadah sampel dengan dua batang penahan atau holder agar wadah tidak jatuh. Agar hasil akurat, pastikan untuk membersihkan wadah sampel di sebelum dan sesudah penggunaan mesin inkubator shaker.

Selain itu, Anda perlu tahu bahwa mesin shaker akan berhenti secara otomatis jika penutup mesin dibuka. Untuk menghindari gangguan atau error pada mesin, Anda sebaiknya tidak membuka penutup mesin shaker dalam keadaan menyala. Indikasi bahwa mesin shaker sudah siap digunakan adalah adanya suara saat mesin mengeluarkan udara panas sehingga Anda sudah bisa menggunakannya.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *