kelebihan dan kekurangan viskometer cup and bob

Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan Viskometer cup dan bob?

Viskometer merupakan instrumen laboratorium yang digunakan untuk mengukur tingkat viskositas sebuah cairan. Viskositas adalah kekentalan fluida. Dalam berbagai industri, informasi tentang kekentalan zat ini sangat penting. Ambil contoh industri otomotif. Industri ini sangat membutuhkan viskometer untuk dapat mengetahui tingkat kekentalan oli agar sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

Hingga saat ini sudah banyak beredar beragam jenis viskometer. Fungsinya pun berbeda-beda. Mulai dari viskometer ostwald hingga viskometer cup dan bob. Dalam artikel ini akan dibahas mengenai viskometer cup and bob. Apa itu viskometer cup and bob? Apa kelebihan dan kekurangannya jika dibandingkan dengan viskometer jenis lainnya?

Mengenal viskometer cup dan bob

Viskometer cup and bob merupakan salah satu jenis viskometer yang sering digunakan di laboratorium. Alat ini memiliki fungsi utama sebagai instrumen yang mengukur viskositas atau tingkat kekentalan suatu fluida. Ciri khas dari viskometer ini adalah interiornya yang tersusun atas dua silinder. Silinder pertama berfungsi sebagai penampung sampel dan silinder kedua sebagai rotor penggerak mesin.

Cara kerja viskometer cup dan bob

Untuk menguji sampel menggunakan viskometer cup dan bob, caranya cukup mudah. Sebagai langkah awal, siapkan terlebih dulu sampel dari fluida yang akan diuji. Volumenya tidak perlu terlalu banyak karena bisa berisiko tumpah. Setelah sampel siap, kini waktunya Anda menggunakan viskometer cup dan bob.

Cara kerja viskometer cup and bob sebenarnya sangat sederhana. Dengan memanfaatkan dua silinder, alat ini bisa digunakan mengukur viskositas. Silinder pertama atau cup memiliki rongga dan letaknya di bagian luar. Silinder kedua ada di bagian dalam dan berfungsi sebagai rotor penggerak mesin (bob).

Sampel cukup diletakkan atau dituangkan pada celah antara cup dan bob. Saat mesin dihidupkan alat ini akan langsung berputar. Pada beberapa jenis viskometer cup dan bob, bagian cup bergerak, namun beberapa jenis lainnya justru bagian bob yang bergerak (misalnya viskotester). Hal tersebut tidak terlalu berpengaruh karena intinya adalah tercipta sebuah gerakan yang kemudian memengaruhi nilai viskositas fluida.

Setelah alat berputar selama beberapa saat, tingkat viskositas sampel bisa langsung dilihat. Kebanyakan viskometer cup dan bob modern sudah menggunakan skala digital sehingga mudah untuk dibaca dan dicatat.

Kelebihan viskometer cup dan bob

Selain fungsi, setiap instrumen laboratorium tentu memiliki kelebihannya masing-masing. Begitu pula dengan viskometer cup dan bob. Alat ini memiliki kelebihan tersendiri yang tidak dapat ditemukan pada viskometer jenis lain. Apa saja?

  • Viskometer cup dan bob mampu mengukur tingkat kekentalan cairan buram, cairan dengan endapan, bahkan cairan non-newtonian dengan akurat.
  • Viskometer cup dan bob dapat mengukur viskositas dengan memperhatikan waktu dan perilaku penipisan akibat geseran benda.
  • Viskometer cup dan bob mudah digunakan, kecepatan rotor sangat mudah disesuaikan perputarannya.
  • Viskometer cup dan bob modern dapat dihubungkan dengan komputer sehingga menghasilkan pengukuran semi-otomatis.

Kekurangan viskometer cup dan bob

Di samping kelebihan, viskometer cup dan bob juga tentunya memiliki kekurangan. Viskometer ini dapat menyebabkan penurunan konsentrasi fluida karena adanya aliran sumbat. Aliran ini bisa muncul karena adanya geseran yang tinggi di sekeliling silinder. Akibatnya bagian tengah zat menjadi memadat.

Selain itu, viskometer cup dan bob termasuk dalam golongan viskometer rotasi. Kebanyakan viskometer jenis ini berukuran besar dan sulit untuk dipindahkan, jadi kurang sesuai untuk penelitian yang mobile. Harganya pun relatif lebih mahal jika dibandingkan dengan viskometer jenis lainnya.

Itulah dia beberapa kelebihan dan kekurangan viskometer cup dan bob. Jika Anda tertarik menggunakannya, segera dapatkan melalui Infiniti Bioanalitika Solusindo (IBS). Dengan jaringan yang luas, kami siap menyediakan alat-alat laboratorium terbaik untuk Anda.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *