Teknologi Laboratorium Medik di Indonesia

Pentingnya Teknologi Laboratorium Medik di Indonesia

Di Indonesia, teknologi laboratorium medik juga dikenal dengan istilah analisis kesehatan. Secara teori, teknologi laboratorium medik ini menekankan perhatian secara menyeluruh terhadap aspek laboratoris dan analitik terhadap bahan-bahan yang berasal dari manusia maupun alam sekitar. Umumnya, prosedur ini dilakukan guna mengetahui kondisi kesehatan seseorang, menentukan jenis penyakit yang diderita, hingga penyebab penyakit itu sendiri. Lantas, apa pentingnya teknologi laboratorium medik ini bagi masyarakat Indonesia?

Mencakup pemeriksaan secara luas

Meskipun umumnya digunakan pada bidang medis, metode analisis kesehatan di dalam laboratorium ini juga mencakup wilayah pemeriksaan yang lebih luas. Mulai dari pemeriksaan kimia klinik seperti hormon, glukosa, enzim, protein, dan lipid. Ada pula pemeriksaan imunologi yang mencakup antibodi dan antigen, serta pemeriksaan mikrobiologi guna mendeteksi bakteri penyebab suatu penyakit.

Lebih lanjut, pada kondisi pasien tertentu, misalnya penderita kanker darah, maka teknologi laboratorium medik juga dapat dimanfaatkan untuk pemeriksaan hematologi. Analisis kesehatan secara hematologi akan berfokus padah sel-sel darah serta plasma yang ada di tubuh manusia.

Memastikan diagnosis dari jenis penyakit tertentu

Seperti yang sudah dijelaskan di bagian pembuka artikel, teknologi laboratorium medik berperan penting di dalam dunia medis. Melalui pemeriksaan yang dilakukan, maka diagnosis dari jenis penyakit tertentu dapat dipastikan secara akurat. Artinya, keberadaan hasil pemeriksaan analisis kesehatan ini sangat dibutuhkan oleh dokter, perawat, maupun apoteker sehingga dapat menentukan tindakan serta memberikan dosis obat secara akurat sesuai dengan kondisi pasien yang bersangkutan.

Mencegah penyebaran penyakit menular

Masih di dunia medis, teknologi laboratorium medik juga berperan penting dalam mencegah penyebaran penyakit menular di suatu wilayah tertentu. Tidak hanya bergantung pada hasil pemeriksaan yang dilakukan, kemampuan tenaga ahli analis kesehatan dalam mengelola masalah kesehatan berbasis laboratorium juga berperan besar di sini. Dengan demikian, pelayanan kesehatan masyarakat Indonesia berlangsung secara terpadu, komprehensif, dan berkesinambungan dalam mencegah penyebaran penyakit menular akibat virus dan bakteri.

Mengatasi pencemaran dan kerusakan lingkungan

Teknologi laboratorium medik memiliki ruang lingkup yang sangat meluas, hampir di seluruh aspek kehidupan makhluk hidup. Keberadaan metode pemeriksaan ini bahkan disebut-sebut mampu mengatasi pencemaran dan kerusakan lingkungan. Alasannya tentu tidak terlepas dari hubungan masyarakat dan kelestarian lingkungan yang saling terikat satu sama lain. Dalam hal ini, ketika pencemaran dan kerusakan lingkungan dapat dideteksi lebih dini, maka kehidupan manusia pun lebih terjamin kesehatannya.

Berkontribusi pada penemuan ilmiah

Perkembangan ilmu pengetahuan sudah bisa dipastikan pada penemuan-penemuan terbaru di berbagai aspek kehidupan manusia. Hal ini juga berlaku pada perkembangan teknologi laboratorium medik di Indonesia. Selain melaksanakan tugasnya dalam memeriksa, mengukur, menguji, dan menetapkan sampel yang diambil, temuan yang didapat juga mampu memberi kontribusi yang sangat besar baik untuk tenaga medis, ilmuwan, maupun masyarakat secara umum.

Melihat besarnya peran teknologi laboratorium medik di Indonesia, bukan hal yang aneh jika kemudian banyak orang tertarik untuk berkecimpung di dalamnya. Saat ini bahkan ada banyak jurusan pendidikan yang secara khusus mencetak tenaga ahli teknologi laboratorium medik. Pembangunan laboratorium baik di institusi pendidikan, perusahaan, maupun pihak swasta lainnya juga terus dikembangkan.

Tingginya angka permintaan terhadap instrumen laboratorium umum, menjadi latar belakang didirikannya Infiniti Bioanalitika Solusindo pada 2012 lalu. Perusahaan yang secara khusus memenuhi kebutuhan laboratorium ini memastikan kualitas terbaik, sehingga pemeriksaan yang dilakukan pun menghasilkan temuan yang akurat. Seluruh informasi terkait katalog produk perlengkapan laboratorium bisa Anda temukan langsung melalui website ibs.co.id.

 

 

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *